Thursday, January 19, 2012

Air Mancur Lobi Tengah Kementerian Luar Negeri Republik Indonesia


Logo Kementerian Luar
Negeri RI

PT Esparindo Dayamegah akan menampilkan perubahan lobi tengah Kementerian Luar Negeri Republik Indonesia saat sebelum dan sesudah pemasangan air mancur oleh kami.

Kemenlu RI yang terdapat di dekat Lapangan Banteng, Jakarta Pusat ini memiliki lobi tengah. Lobi tengah ini memotong tepat pada tengah gedung dan digunakan untuk staff Kemenlu, para tamu asing, diplomat asing, maupun departemen-departemen yang berhubungan dengan Kemenlu sebagai tempat turun dan dijemput dengan kendaraan mereka. Dikarenakan lobi ini tepat membelah gedung maka terbentuk menjadi seperti terowongan. Lokasi menjadi teduh akan tetapi agak gelap. Pada sisi lobi terdapat tempat untuk menanam tumbuhan. Akan tetapi tumbuhan yang di tanam tidak dapat tumbuh dengan subur yang mungkin disebabkan kekurangan sinar matahari. Oleh karena itu lokasi di sekitar lobi tersebut menjadi gersang. Kami di PT Esparindo Dayamegah akan menunjukan perubahan setelah pemasangan air mancur kepada para pembaca.

Di bawah ini kami akan menampilkan foto yang diambil dari sisi lobi ke arah tempat air mancur sebelum dipasang, yaitu tepat diseberang lobi tempat menunggu kendaraan.


Sisi Kanan Depan Lobi

Sisi Depan Kiri Lobi















Dari foto yang ada, dapat terlihat suasana kering dan gersang. Hanya terdapat bebatuan yang menghias tempat penanaman. Tanaman yang ada sudah lama mati, tanah yang ada mengeras menjadi batu dan terdapat banyak puntung rokok yang berserakan.

Setelah mengambil foto-foto dan merekam video kondisi yang ada, tim survey kami segera menyerahkannya kepada bagian desain kami. Bagian desain kami membuat rancangan dalam bentuk dua dimensi yang lalu diteruskan kepada bagian engineering untuk memastikan rancangan desain tersebut dapat direalisasikan di lapangan. Segera setelah bagian engineering kami membuat perhitungan matematis dan bekerja sama dengan bagian teknis guna memastikan tidak permasalahan instalasi, maka tim kami segera memulai pekerjaan pemasangan.

Air mancur ini mempunyai pola segitiga naik turun yang berulang terdiri dari 8 grup. Setiap grup terdiri dari 8 nozzle sehingga jumlah total nozzle yang dipasang adalah sebanyak 64 buah.


Sudut Pandang Kiri ke Kanan

Sudut Pandang Kanan Ke Kiri





Sudut Pandang Depan Tepat Di Seberang Lobi

Dengan penggunaan lampu khusus bawah air bervoltase rendah, air mancur terlihat berkilau dengan sempurna. Pemilihan jumlah dan daya lampu disesuaikan agar tidak terlalu terang tetapi menghasilkan kesan elegan dan romantis.

Demikian artikel kali ini kami sampaikan. Semoga foto-foto yang kami tampilkan ini dapat memuaskan anda.

No comments:

Post a Comment

UA-42274200-1